
Peluncuran Organ Taktis KARTINI FORWATU segera digelar dengan mengetengahkan para Perempuan Hebat, Mandiri & Energik yang banyak melakukan aktivitas sosial dan usaha mikro kecil menengah.
Penggunaan Label *Kartini* lebih elegan dan superior dibandingkan dengan Srikandi atau istilah lainnya. *Kartini* Tokoh Bangsa yang melahirkan Frame Emansipasi Wanita dimana wanita memiliki hak yang sama dalam pembangunan di Indonesia.
KARTINI FORWATU akan dideklarasikan Setelah Hari Raya Idul Adha dengan mengumpulkan semua Potensi perempuan di Daerah Banten untuk songsong kemajuan wanita di Propinsi Banten. Pelatihan atau Diklat perempuan akan digelar untuk menunjang kualitas diri para KARTINI FORWATU dengan menghadirkan para Pakar dan Aktivis Perempuan di Provinsi Banten.
Hadirnya *KARTINI FORWATU* menyajikan kebaruan dengan mengusung konsep dukungan terhadap Program Forum Warga Bersatu Banten. Salah satu Program Unggulan FORWATU BANTEN ialah Pembangunan Istana Yatim, Piatu atau Yatim Piatu di Provinsi Banten dengan Dana Partisipasi dari Pengurus dan Donatur lain yang tidak mengikat.
*KARTINI FORWATU BANTEN* akan mengelola Usaha Penganan dengan Label FORWATU semisal Keripik FORWATU dan lain sebagainya. Selain itu juga para KARTINI akan didistribusikan dalam giat sosial di tingkat masyarakat akar rumput seperti halnya ikut membantu petani di Desa dengan Aksi Menanam Padi bersama Warga yang visinya membentuk karakter gotong royong masyarakat Banten.
Saya berharap KARTINI FORWATU menjadi Tonggak Kemajuan Perempuan di Daerah karena “Wanita adalah Tiang Negara." ungkapan yang sering didengar dan memiliki makna bahwa perempuan memiliki peran krusial dalam pembangunan dan kemajuan negara. Ungkapan ini menekankan bahwa kualitas perempuan, baik secara moral, pendidikan, maupun keterampilan, akan berdampak langsung pada kualitas bangsa dan negara secara keseluruhan.
Saya menunjuk Saudari Ika Kurniasari sebagai Ketua KARTINI FORWATU BANTEN dan Wiwin Sebagai Wakil Ketua KARTINI FORWATU BANTEN.
Selamat Berkarya untukmu Wanita Prima!
*HIDUP KARTINI FORWATU*